Presiden Real Madrid Siap Lepas Cristiano Ronaldo di Angka 100 Juta Euro



Madrid, – Presiden Real Madrid, Florentino Perez, dikabarkan siap untuk melepas sang superstar, Cristiano Ronaldo, dengan harga fantastis yang mencapai angka 100 juta euro.

Perez merasa kesulitan untuk memenuhi tuntutan kenaikkan gaji yang diminta oleh Ronaldo. Kontrak kapten tim nasional Portugal itu akan berakhir 30 Juni 2015.

Karena terjadi kebijakan pungutan pajak yang cukup besar bagi pekerja asing di Spanyol pada tahun depan, Ronaldo menuntut kenaikkan gaji bersih, dari 10,5 juta euro per tahun menjadi 15,5 juta euro per tahun, di luar potongan pajak.

Tidak hanya itu, Ronaldo juga meminta 100 persen penghasilan dari hak cipta terhadap dirinya di Madrid, dimana Lionel Messi menikmati itu di Barcelona.

Hal itulah yang tampaknya memberatkan Perez untuk mempertahankan Ronaldo. Pebisnis berusia 65 tahun itu tidak mau terburu-buru menaikkan gaji Ronaldo, yang masih terikat kontrak tiga tahun lagi.

Namun jika Ronaldo tidak sabar dan tidak suka dengan situasi tersebut, maka Perez terpaksa melepas peraih Ballon d’Or tahun 2008 itu dengan nilai sebesar 100 juta euro atau sebanding dengan 1 triliun rupiah.
Share this post :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. BOLA MANIA - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger